11/06/08

J U R A S S I C S H A R K


Film ini memiliki judul lain yaitu SHARK ZONE. Sepuluh tahun lalu, Jimmy Wagner (Dean Cochran) selamat dari serangan ikan hiu putih saat ia dan ayahnya bersama para pelancong lain menyelam ke rongsokan kapal karam bernama Santa Cruz. Kini Jimmy bertugas sebagai penjaga pantai yang memastikan keamanan wilayah pantainya bebas dari serangan ikan hiu. Tapi saat festival pantai San Fransisco akan dimulai, serangan hiu terhadap para turis yang bermain di laut kian meningkat. Tibalah waktunya bagi Jimmy dan kawan-kawannya beraksi mengusir ikan-ikan hiu tersebut. Ternyata hal itu tak semudah yang biasa ia lakukan, karena saat ini hiu putih raksasa kembali muncul dan meneror semua orang yang berada di pantai San Fransisco. Selain itu sekelompok mafia Rusia juga memaksa Jimmy untuk menunjukkan di mana lokasi kapal karam Santa Cruz yang diperkirakan mengangkut harta karun pada saat tenggelamnya. Akankah Jimmy berhasil mengalahkan ikan hiu raksasa tersebut sekaligus meringkus para mafia yang menyanderanya?

Tidak ada komentar: